You dont have javascript enabled! Please enable it!

RadarBabel dot Com

Liputan Kejut Kabar Bangka Belitung Dan Berita Nasional Dadakan

Liputan Fakta Ngejut Bangka Belitung » Solusi BBM Naik

Pakai Motor Listrik: Harga Sebuah Solusi Transportasi Kekinian Kala BBM Naik

Berita Bangka Belitung Black NewsBERITA BANGKA BELITUNG

Radar Babel – Gimana cara bisa tetap berkendara tapi kantong gak bolong. Ya, pakai motor listrik atau molis lah jadi pilihan salah satunya. alternatif solusi transportasi. Tak salah jika sebagian orang menilai sepeda motor listrik jadi pilihan terbaik ditengah harga BBM yang naik mulu gak pake’ turun.

Alasan Motor listrik (ada nyang bilang molis, ada juga motik),  mulai dilirik karena tidak perlu memikirkan pertalite sebagai bahan bakar cukup nge-cas baterai saja.

Beberapa bulan terakhir, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral Republik Indonesia tengah mengupayakan agar pengguna motor berbahan bakar bensin bisa beralih ke motor cas listrik.

Pada 1 September 2022 lalu, Menteri ESDM Arifin Tasrif menggelar parade motor konversi listrik di kawasan Nusa Dua, Bali, di acara Parallel Event Energy Transitions Working Group (ETWG) Presidensi G20 Indonesia.

Arifin mengajak warga Bali untuk mengonversi sepeda motor berbahan bakar bensin menjadi kendaraan listrik.

Arifin menjelaskan bahwa sepeda motor listrik memiliki sejumlah kelebihan yang tidak dimiliki motor BBM.

Alasan Motor Listrik: Harga Sebuah Solusi Transportasi Kekinian Kala BBM Naik
Ilustrasi Alasan Motor Listrik: Harga Sebuah Solusi Transportasi Kekinian Kala BBM Naik. /Pixabay/Free-Photos

“Ayo kita sama-sama mendukung program ini untuk pengurangan emisi dan capaian provinsi Bali menuju provinsi bebas emisi di masa mendatang sehingga bisa membangkitkan industri pariwisata semaksimal mungkin,” kata Arifin dalam keterangan resmi, Kamis (1/9/2022).

Kelebihan Pakai Motor Listrik

Berikut kelebihan motor listrik sebagai salah satu alternatif solusi transportasi kekinian kala BBM naik, dilansir dari berbagai sumber, Minggu (4/9/2022).

1. Lebih Hemat
Menteri ESDM Arifin Tasrif Beberapa waktu lalu, menjelaskan bahwa menggunakan motor listrik jauh lebih hemat ketimbang motor BBM. Ia menjelaskan motor berbahan BBM setidaknya membutuhkan biaya mengisi bensin Rp12.000 untuk melakukan perjalanan maksimal 30 kilometer.Pernyataan tersebut diungkapkan Arifin sebelum kenaikan harga BBM diumumkan pemerintah.

Jika menilik dengan harga BBM sekarang yakni Pertalite Rp10.000 per liter dan Pertamax Rp14.500 per liter, maka biaya pastinya akan bertambah.

“Tapi kalau menggunakan motor listrik, hanya keluar Rp 6.000-Rp 7.000 untuk jarak tempuh 30 kilometer atau Rp 12.000-Rp 14.000 untuk jarak tempuh hingga 60 kilometer,” kata Arifin dalam dalam konferensi pers Energy Transitions Working Group (ETWG) G20, Kamis (24/3/2022).

2. Ramah lingkungan
Motor listrik ramah lingkungan. Karena tidak menghasilkan emisi gas yang bisa mencemari kualitas udara. Tidak ada asap knalpot yang keluar dari motor yang akan membuat udara di sekitar kita penuh polusi.

3. Mengurangi impor BBM
Impor BBM yang dilakukan Indonesia dari Singapura selalu menguras devisa negara, bahkan kerap mengalami defisit perdagangan. Oleh karena itu, dengan banyaknya pengguna motor listrik, Indonesia tidak akan bergantung terlalu banyak lagi kepada negara lain. Mengingat saat ini, Tanah Air tengah membangun suatu ekosistem kendaraan listrik dari hulu ke hilir.

4. Tidak harus ganti oli
Mengutip Grid.Oto, umumnya, motor listrik tidak memerlukan oli atau pelumas. Dengan demikian, kelebihan motor listrik dibanding motor BBM adalah tidak perlu mengganti oli secara berkala.

Kisaran Pakai Motor Listrik: Harga Sebuah Solusi Transportasi Kekinian Kala BBM Naik

Trus berapa kisaran harga motor listrik saat ini ada di pasaran nasional? Radar Babel mengulas beberapa merek motor listrik lengkap dengan harganya sebagai bahan referensi untuk Anda.

1. Uwinfly Golden Turtle 2
Dilihat dari desainnya, motor ini listrik ini bergaya retro ala Vespa. Menurut pantauan di beberapa e-commerce, motor listrik ini dibanderol mulai dari Rp8.849.999.

2. Viar C2
Pabrikan asli Indonesia ini mulai ikut meramaikan pasar motor listrik. Salah satu produknya adalah Viar C2. Desain motor listrik ini cukup ramping dan tidak terlalu besar. Motor listrik ini dibanderol mulai dari Rp9.100.000 dengan dibekali baterai 48V 13Ah, memiliki kecepatan maksimal 32km per jam, dan jarak tempuh kurang lebih 50km dalam satu kali pengisian daya.

3. Goodrich BF-CG
Motor listrik satu ini punya desain japstyle. Desain motor yang unik dan digandrungi kalangan muda. Motor ini dibanderol mulai Rp20.280.000, memiliki power 2000 watt, dibekali baterai berdaya 72V20AH berjenis Lead Acid Battery. Motor listrik ini punya kecepatan maksimal 58 km per jam dengan jarak tempuh 60 km, dalam satu kali isi daya selama 6-8 jam.

Molis=motor listrik

4. Gesits G1
Motor listrik ini merupakan kendaraan yang menggunakan tenaga listrik dengan daya motor 5KW. Dalam sekali pengisian daya, motor listrik Gesits bisa digunakan untuk berkendara sejauh sekitar 50 kilometer untuk baterai tunggal dan 100 kilometer untuk baterai ganda. Sepeda Motor ini tidak bising, dan mudah untuk mengendarainya serta nyaman.

Motor listrik ini dibanderol mulai Rp28.270.000 dengan dibekali tenaga 2000 watt – Peak Power 5000 watt dan baterai Li-NCM 72 Volt 20 Ah. Dapat melaju dengan kecepatan maksimal 70 km per jam.

5. Selis Agats
Motor listrik ini punya desain yang tidak jauh berbeda dengan skuter matic yang banyak beredar di pasaran Indonesia pada umumnya. Motor ini dibanderol mulai dari Rp19.900.000, dibekali tenaga 2000 Watt dari baterai 72 Volts 20 ah sealed lead acid battery, memiliki kecepatan maksimal 60km per jam dan jarak tempuh 50 km dalam sekali isi daya.

Jadi,.. susah sih ya. mikir mau pakai Motor listrik tapi duit juga gak metik dari pohon. Ternyata harga sebuah solusi transportasi kekinian kala BBM naik, ternyata  itu perlu modal besar juga. Aiishhh, lieur euy.

error: