Radar Babel – Bupati Belitung Sahani Saleh (Sanem) dan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) tinjau Pasar Tradisional Tanjung Pandan, Senin (17/04/2023).
Turut serta juga dalam kegiatan ini Kapolres Belitung AKBP Didik Subiyakto, Danlanud H AS Hanandjoeddin Letkol Nav Rudy Hartono, Dandim 0401 Belitung Letkol Inf Hairil Achmad serta Wabup Belitung Isyak Meirobie.
Kegiatan tinjau pasar Bupati Sanem adalah guna memantau ketersediaan dan harga barang kebutuhan pokok menjelang lebaran di Pasar Tradisional Tanjung Pandan.
Sanem mengatakan, berdasarkan hasil peninjauan dan pengakuan sejumlah pedagang, harga dan ketersediaan barang kebutuhan pokok cenderung stabil.
“Ketersediaan stok di pedagang membuat harga masih normal, belum ada inflasi atau deflasi,” kata Sanem, Senin (17/4/2023).
Menanggapi keluhan pedagang terhadap daya beli yang masih rendah, Bupati Belitung Sahani Saleh menilai hal yang wajar. Pasalnya saat ini masih dalam masa pemulihan ekonomi pasca pandemi Covid-19.
“Masih ada beberapa hari, THR pemerintah maupun swasta mulai disalurkan hari ini, saya rasa H-2 akan ada peningkatan,” ucap Sanem.
Sanem dan Forkopimda juga akan meninjau Bulog and sejumlah suplier, serta agen yang ada di Kabupaten Belitung. Hal ini untuk memastikan ketersediaan barang kebutuhan pokok menjelang perayaan Hari Raya Idul Fitri 1444 H.
“Kami ingin pastikan ketersediaan barang kebutuhan pokok di Bulog dan suplier mencukupi,” pungkas Sanem.
Berita de' kalah ngejut..
Ngeyel, Dua PIP Perairan Tembelok dan Keranggan Kena Aman Sat Polairud Polres Babar
Aksi ‘Jaki’ Pangkalpinang-Koba Tim Paskibraka Bateng, Ini Kata Bupati Algafry
Putra Daerah Asal Kapuk Bangka, Evan Nizam Bertemu Pj Suganda