Radar Babel – Make over wajah Taman Mini Indonesia Indah (TMII) beneran baru makin kinclong diluar ekspektasi, di buka perdana untuk umum pada minggu 20 November 2022 guna uji coba terbatas dan kamu bisa beli tiket masuk secra online.
Beneran lho, ini kabar gembira buat anda nyang punya rencana healing bareng keluarga untuk wisata mantengin Wajah Baru Taman Mini.
Sudah lama rasanya tidak bisa melepas kangen mudik dengan melihat suasana kampung di anjungan daerah Taman Mini karena Covid kini melansir penjelasan situs, TMII make over dan kembali buka dengan wajah baru dengan mengusung pilar perdana pariwisata, yaitu GREEN, SMART, CULTURE, dan INCLUSIVE.
TMII GREEN merupakan destinasi wisata ramah lingkungan dan berkelanjutan dengan menyediakan ruang terbuka hijau lebih luas hingga 70 persen dan bangunan 30 persen.

TMII SMART menerapkan sistem digitalisasi. Tiket TMII dan semua wahana di dalam TMII dijual secara online dan dapat dibeli dengan menggunakan e-money atau Qris.
Sebagai wahana berbasis budaya, TMII CULTURE menyajikan acara budaya yang ditampilkan di Anjungan Daerah, museum, area arsipel, area terbuka, dan indoor.
Demi tercapainya tujuan bersama, TMII secara INCLUSIVE melibatkan peran aktif dari stakeholder manajemen, anjungan daerah, museum, wahana dan unit terkait, bahu membahu menawarkan wisata yang terjangkau untuk semua lapisan masyarakat.
Wajah Baru Taman Mini Indonesia Indah
TMII merupakan kawasan taman wisata bertema budaya Indonesia dengan luas sekitar 150 hektare. Lokasinya di ibu kota negara, tepatnya di Jakarta Timur. Di TMII terdapat berbagai bangunan atau arsitektur tradisional yang mewakili berbagai budaya dan suku bangsa di Indonesia.
Gambaran bangunan khas tersebut diwujudkan melalui Anjungan Daerah, yang mewakili suku-suku bangsa di Indonesia.
Anjungan Daerah dibangun di sekitar danau dengan miniatur Kepulauan Indonesia, secara tematik dibagi atas enam zona; yaitu Jawa, Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, Bali dan Nusa Tenggara, Maluku, dan Papua.
TMII merupakan rangkuman kebudayaan nusantara, yang mencakup berbagai aspek kehidupan sehari-hari masyarakat Bangsa Indonesia yang ditampilkan dalam anjungan daerah berarsitektur tradisional, dengan tampilan aneka busana, tarian dan tradisi daerah.
Di tengah-tengah TMII terdapat danau yang menggambarkan miniatur kepulauan Indonesia di tengahnya.
Terdapat pula wahana kereta gantung, berbagai museum, dan Teater IMAX Keong Mas dan Teater Tanah Airku.

Proyek Wajah baru Taman Mini dengan total anggaran sekitar Rp1,3 triliun ini ditangani oleh PT TWC bekerja sama dengan Kementerian Sekretariat Negara, Kemen PUPR dan Kementerian BUMN. Revitalisasi bertujuan untuk mengembalikan fungsi ruang terbuka hijau termasuk Danau Archipelago.
Taman Mini buka perdana pada minggu, 20 November 2022 dan tiket dapat dipesan melalui laman tamanmini.com. Satu tiket dibanderol Rp25 ribu, tidak berubah dari harga tiket awal.
Pengunjung dapat berkeliling dan melihat wajah baru TMII dengan jam operasional mulai pukul 8 pagi hingga pukul 4 sore. Selama uji coba terbatas, TMII membatasi pengunjung dengan kuota per hari sebanyak 5 ribu orang.
Berita de' kalah ngejut..
Deni Lugina Mundur Diri Jadi Penganggur Usai Becanda pengen Nimpuk Presiden
Simpel, Strategi Pemerintah Menangkap Lukas Enembe, Hanya Mantengin Distribusi Nasi Bungkus Saja
Akibat ulah Chikbul, Pemkot Bekasi Terbitkan Surat Pemberitahuan Bahaya Chiki Ngebul